Yapen – Tidak mematahkan semangat anggota Polri untuk terus menyambangi warga untuk memberikan rasa aman dan terus menjalin silaturahmi guna menjaga sebuah kebersamaan. Hal tersebut di lakukan olah jajaran Polsek Angkaisera pada wilayah kerja Polres Kepulauan Yapen yang menyambangi warga yang ada di wilayah Kepulauan Ambai pada kegiatan Jumat Curhat. Jumat (14/6/24).
Kehadiran Kapolsubsektor Kepulauan Ambai Aipda. Roni Sultan Oropa dan Brigpol Melkianus Yowei mewakili Kapolsek Angkaisera, juga ingin menerima masukan-masukan warga.
Dikatakan Aipda. Roni Sultan Oropa, adanya keluhan warga terkait sering di lakukan pemalangan hak ulayat tanah atau lokasi dalam membangun sebuah pekerjaan seperti membangun dermaga atau pekerjaan lainnya dengan harapan adanya kehadiran anggota kepolisian agar dapat melakukan mediasi untuk kelancaran pekerjaan karena itu merupakan kepentingan warga.
“untuk keluhan warga tersebut, akan kami koordinasikan baik pemilik hak ulayat juga dengan pihak pekerja untuk bagaimana bisa mencari jalan keluarnya agar tidak terjadinya kehambatan pekerjaan”.
Dalam kesempatan ini pula, dirinya menghimbau kepada masyarakat untuk tetap bersama-sama dengan aparat keamanan untuk menjaga situasi yang aman kondusif.