www.binmasnokenpolri.com, Jayawijaya – Binmas Noken tak henti-hentinya memberikan perhatian kepada Masyarakat Papua atau yang akrab disebut OAP (Orang Asli Papua). Perhatian yang diberikan bermacam-macam, salah satunya dibidang pertanian yakni memberikan bantuan serta memberikan pelatihan juga memberikan pendampingan yang dilakukan secara rutin.
Beberapa daerah di Papua sudah mulai terbentuk spot-spot pertanian binaan Binmas Noken Polri salah satunya yang terletak di Kampung Yagara Distrik Walesi Kabupaten Jayawijaya ini.
Dibawah pimpinan Ipda Agustian, tim Binmas Noken Polri memberikan pelatihan kepada para OAP yang sudah membentuk kelompok petani ini berupa melatih bagaimana cara pelubangan bendeng tanaman pola mulsa serta menjabarkan fungsi-fungsinya. Rabu, 12/06/2019 siang tadi.
Tak sampai disitu, tim Binmas Noken Polri bersama kelompok masyarakat juga langsung mempraktekan dengan menanam bibit kacang panjang pada 2 bendeng tanaman pola mulsa yang telah dibuat. (Ayu)