Ad imageAd image

Jumat Curhat Polres Kepulauan Yapen Terima Aspirasi Warga Kampung Barawaikap

Admin PERS
35 Views
1 Min Read

Yapen – Polres Kepulauan Yapen saat menyambangi warga di Kampung Barawaikap pada kegiatan jumat curhat, terima berbagai masukan-masukan masyarakat yang di sampaikan langsung oleh kepada pihak Kepolisian.Jumat (26/4/24).

Kapolres Kepulauan Yapen AKBP Herzoni Saragih dalam hal ini di wakili oleh Kabag Ren AKP Abdul Rachim bersama beberapa PJU dan anggota lainnya mengungkapkan, adanya keluhan warga terkait kebisingan pada suara knalpot motor yang racing maupun ugal-ugalan, selain itu keluhan masyarakat terkait orang mabuk karena miras, meminta adanya patroli secara khusus malam hari maupun tentang pembuatan SIM.

Di ungkapkan Kabag Ren AKP Abdul Rachim, bahwa pihak Polres Kepulauan Yapen melalui Sat Lantas tiap harinya menindak para pengendara yang melanggar aturan berlalu lintas termasuk pada penggunaan knalpot racing karena itu sangat mengganggu pengendara lainnya pada kebisingan.

Untuk miras sendiri, merupakan hal yang tidak baik mengingat sering adanya laporan masyarakat ke bagian penjagaan tentang keributan maupun tindakan lainnya yang di sebabkan karena mabuk minuman keras.

“kami akan terus tingkatkan pada pelayanan masyarakat karena ini merupakan tugas sebagai aparat keamanan”.terangnya.

Terkait dengan pembuatan SIM sendiri, di arahkan dapat langsung ke bagian Sat Lantas untuk di dampingi menyiapkan persyaratan dimana SIM harus di miliki oleh pengendara karena merupakan salah satu tertib berlalu lintas.

Share this Article