Timika – Saling Berbagi dan mengasihi, itulah salah satu yang tertanam dalam binmas noken, Berbeda dengan kegiatan polisi Pi ajar, kali ini Binmas noken polri juga memberikan Baksos di Distrik Kenyam Kabupaten Nduga, Kamis (25/7).
Dalam bakti sosial terbagi menjadi dua kegiatan, pertama didistrik Inikgal, distrik ini ada beberapa jumlah pengungsi akibat gangguan dari kelompok KKB, dalam bakti sosial tersebut, binmas noken menyerahkan beberapa sembako, mulai dari beras, minyak goreng, serta menyerahkan babi kepada para pengungsi, penyerahan di berikan oleh kastagas binmas noken Kombespol Eko Rudi dan dari perwakilan pemerintah kabupaten nduga.
Dalam penyerahan bakti sosial tersebut diharapkan dapat bermanfaat bagi masyarakat pengungsi, tak berselang lama tim binmas noken melanjutkan bakti sosial dari distrik inakgal menuju distrik kenyam, dalam perjalanan dari distrik tersebut ditempuh dalam beberapa menit, walau hujan sempat menghalangi, sesampainya didstrik kenyam Nathal Sasemtua.
Beberapa warga dikumpulkan oleh personel dari Polsek kenyam untuk menerima baksos dari binmas noken, sempat terjadi miskomunikasi antara masyarakat dengan pihak Polsek, tak berselang waktu lama akhirnya warga distrik kenyam mau menerima baksos yang diberikan oleh kaposko binmas noken AKBP bagiyo dan menyerahkan beberapa sembako mulai dari beras dan minyak goreng dan tentunya menyerahkan babi yang diterima oleh perwakilan warga distrik kenyam.
Setelah dilakukan baksos kepada warga di distrik inikgal dan kenyam dapat membawa manfaat bagi warga sekitar, mengingat situasi di kabupaten nduga yang belum kondusif setelah pemberitaan pengungsi kelaparan di berbagai media.