Binmasnokenpolri.com – Binmas Noken melakukan pengontrolan rutin terhadap spot peternakan dan pertanian yang bertempat di Kampung Karadiri II Distrik Wanggar ( Kelompok tani Mutito ) Kabupaten Nabire, Selasa, 12/03/2019.
Hewan ternak sapi lengkap, sangat sehat dan terlihat gemuk. Juga 1 ternak sapi betina yang sedang bunting terlihat sehat dan gemuk. Salah satu bukti nyata peternak yang rutin memberikan pakan dan mengecek ternak-ternak sapi tersebut.
Di sisi lain, spot pertanian kelompok Tani Mutito tanaman jagung dan kacang panjang serta buncis tumbuh dengan subur. Dan tanaman buncis siap dipanen!